Portal Belajar

Portalbelajar.com adalah sebuah blog yang berisi tentang bahasan informasi yang membangun minat para pembacanya.

Cara Mudah Kelola Tugas Siswa

Setelah melewati masa covig 19, telah banyak perubahan yang terjadi di dunia pendidikan. Salah satunya adalah sistem dalam pelaksanaan kelola tugas yang dilakukan sekolah terhadap siswa didiknya.

Pada saat guru di sekolah memberikan tugas kepada siswa didiknya, perlu dipikirkan bagaimana bentuk tugas yang tepat guna menunjang proses belajar mengajar. Hal ini dilakukan agar pada saat pemberian tugas dapat mempermudah mereka untuk menyerap pelajaran.

Cara Kelola Tugas Bagi Guru dan Siswa


Cara Kelola Tugas Bagi Guru dan Siswa

Tujuan dilakukannya proses belajar mengajar adalah agar siswa dapat terbentuk sesuai dengan suatu tahap perkembangan yang ingin dicapai. Dimana, dalam hal ini kelola tugas dilakukan sekolah dengan siswa ditempatkan sebagai pusat perhatian utama.

Agar proses belajar mengajar dapat tercapai, sekolah perlu mengetahui bagaimana cara siswa dan guru dalam pelaksanaan tata cara kelola tugasnya. Dalam hal ini terdapat lima hal penting yang perlu diperhatikan oleh guru, yaitu sebagai berikut :

1. Siswa Diberikan Tugas yang Sesuai dengan Kemampuannya


Guru dapat memberikan tugas siswa di rumah dengan tujuan agar siswa dapat lebih memahami pelajarannya, dan sebagai bahan evaluasi sejauh mana pemahaman atas pelajaran yang dia terima. Sehingga seorang guru dapat mengetahui perkembangan dan kemampuan siswanya.

Seorang guru perlu mengetahui hal apa saja yang menjadi kebutuhan siswa untuk menyerap pelajaran dan hal apa saja yang dapat menghambatnya. Agar pada saat mengerjakannya siswa tidak tertekan secara psikologis, dan dapat mengerjakan sesuai dengan kemampuannya.

2. Perlu Memperhatikan Jumlah Tugas yang Diberikan


Dalam memberikan tugas sekolah, seorang guru perlu memperhatikan keefektifannya. Dimana, jangan sampai jumlah tugas yang diberikan akan membebani siswanya sehingga malas untuk belajar sehingga mengurangi motivasi siswa untuk menuntut ilmu.

Dalam hal ini, tugas sekolah adalah memberi pengarahan pada guru untuk menentukan bentuk dan batasan dalam hal memberikan tugas pada siswa. Sehingga siswa tidak merasa terbebani dalam mengerjakannya, dan merasakan kenikmatan dalam menuntut ilmu.

3. Melihat Format Tugas yang Diberikan


Pentingnya seorang guru di sekolah memberikan tugasnya dalam berbagai format. Dimana, hal ini agar siswa tidak merasa bosan, minat belajar siswa dapat dirangsang, dan kreatifitas siswa dapat ditumbuh kembangkan.

Adapun bentuk tugas yang dapat diberikan dapat berupa pembuatan video, presentasi, wawancara, atau hal lainnya. Dan, dalam merancang bentuk tugasnya guru perlu berhati-hati dalam menentukannya.

4. Memberikan Instruksi Tugas dengan Jelas dan Tepat


Dalam proses belajar, siswa di sekolah memiliki tugas untuk menyerap pelajaran yang diberikan gurunya dengan baik. Dan, agar hal ini dapat tercapai seorang guru perlu mengetahui bagaimana menyampaikan instruksi terkait tugas yang diberikan dengan jelas dan tepat.

Hal ini agar siswa dapat memahami bagaimana cara tugas yang diberikan. Dimana, bentuk instruksinya lebih baik dibuat secara tertulis sehingga para orang tua menjadi mudah pada saat mendampingi putra putrinya ketika mengerjakan tugasnya.

Selain itu, dalam mengerjakan tugas siswa dapat bertanya kepada gurunya ketika tidak memahami instruksi terkait tugas yang diberikan. Sehingga siswa tidak salah untuk mengerjakannya.

5. Kalender Pendidikan Digunakan sebagai Landasan dalam Menentukan Aktivitas Belajar


Setiap sekolah memiliki kalender pendidikan. Dengan adanya kalender pendidikan ini, sekolah dapat mengatur aktivitas belajarnya sehingga proses belajar mengajar dapat berjalan dengan efektif.

Dimana hal ini berdampak pada bagaimana cara siswa mengatur waktu belajarnya. Misalnya ketika akan mendekati ujian, para guru tidak akan memberikan banyak tugas. Sehingga siswa dapat mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian.

Agar proses belajar mengajar dapat berjalan efektif, dan efisien perlu, maka sekolah perlu melakukan suatu inovasi yang dapat mendukung tata kelola tugas. Dalam hal ini dapat menggunakan suatu platform yang bernama pijar sekolah.

Mengapa Menggunakan Pijar Sekolah


Pijar sekolah hadir dengan berbagai fitur sistem informasi manajemen sekolah yang dapat mendukung tercapai tujuan proses belajar mengajar yang efektif, efisien dan tetap menyenangkan. Adapun beberapa fiturnya adalah sebagai berikut :

  • Dalam perkembangan yang serba canggih ini, sekolah harus terorganisir data-datanya menjadi satu. Sehingga akan mempermudah pencarian data terkait sekolah.
  • Sudah bukan zamannya lagi ujian dengan menggunakan kerja. Dengan menggunakan ujian dalam bentuk aplikasi akan menjadikan ujian lebih hemat waktu, praktis, efektif dan hemat biaya.
  • Dalam pencapaian materi, guru dapat menciptakannya secara digital. Selain praktis karena tidak perlu membawa buku juga dapat diakses di mana saja. Sehingga akan mempermudah proses belajar mengajar.

Selain ketiga fitur diatas, terdapat banyak sekali fitur-fitur pendukung lainnya yang akan mendukung proses belajar mengajar yang efektif dan efisien.

Sebagai suatu inovasi dalam dunia pendidikan di Indonesia, rasanya pijar sekolah sangatlah pantas digunakan oleh setiap sekolah di Indonesia. Dengan fitur yang lengkap, dan dapat diakses siapa saja dan di mana saja pastinya akan dapat sebagai sarana tata kelola tugas yang efektif dan efisien.
Show Comments